Kalian sudah tau kan apa itu Drumband, mungkin sering dari kita menjumpai pawai festival drumband. Bahkan akhir akhir ini banyak kegiatan yang disisipi permainan musik drumband untuk memeriahkan sebuah acara. Bukan hanya dalam acara formal seperti upacara bendera dan peringatan HUT tertentu, namun drumband juga digunakan untuk mewarnai pawai budaya dan adat istiadat tertentu disuatu daerah.

Drumband sendiri merupakan sebuah permainan alat musik perkusi, melodi, pit , dan tiup yang dimainkan oleh sekelompok orang dalam suatu barisan. Saat ini pertunjukan ini telah diadaptasi dengan melakukan pertunjukan atau koreografi tertentu untuk menarik perhatian penonton. Selain itu alat musik dalam drumband juga bisa dipadukan oleh berbagai alat musik daerah lain, seperti angklung, gamelan jawa, seruling dan lain lain.

Berbagai macam alat musik yang digunakan dalam drumband, pasti ada sebagian dari kita yang belum tau nama nama dari alat musik yang dimainkan. Biasanya dalam drumband menggunakan alat alat berikut:

Mulai dari alat perkusi terdiri dari snare, tenor, tom – tom, dan bass drumb. Melodi terdiri dari pianika, marchingbell. Untuk jenis pit sendiri ada marimba,xylophone dan lain lain, kalau jenis musik tiup biasanya akan beraneka ragam mulai dari terompet, batitone, mellophone, tuba, dan lain sebagainya. Semua alat – alat musik diatas dimainkan secara bersamaan dan membentuk sebuah kesatuan nada yang padu.

Saking banyaknya alat musik yang digunakan biasanya semakin banyak pula personil yang memainkan alat tersebut, sehingga sebuah pertunjukan akan terlihat lebih seru dan menarik. Hal inilah yang menjadikan kita tertarik untuk menyaksikan. Terlebih apabila pertunjukan disajikan dalam sebuah parade drumband atau pawai karnaval yang dilakukan oleh pemain pemain professional pasti akan menarik animo masyakarat untuk menyaksiakannya.

Perlu kita pahami bahwa saat ini alat musik yang digunakan dalam pertunjukan drumband merupakan jenis alat musik yang fleksibel. Maksudnya alat musik diatas dapat di padupadankan dengan musik apapun sehingga membentuk sebuah keserasian dalam musik. Jadi tidak heran jika kita melihat sebuah pertunjukan menggunakan alat musik dalam drumband. Ini merupakan wujud sumbangsih para generasi masa kini dalam hasanah musik drumband. Hal ini yang kita sebut dengan drumband modern.

Jika saat ini anda sedang mencari informasi alat – alat drumband dan informasi harga drumband untuk pengadaan barang, silahkan klik disini.

By Drajad