4 Game NFT Gratis di Android, Tanpa Modal Tetap Cuan
source gambar : ggwp.id

Play2earn adalah sebuah game yang dimiliki industri GameFI yang saat ini sedang populer dan sangat berkembang. Salah satunya yang saat ini tengah digandrungi banyak orang adalah game NFT Android.

Jenis game NFT membuat pemain bisa mengendalikan aset dalam game. Sehingga pemain berkesempatan untuk mendapatkan penghasilan berupa aset cryptocurrency dan Non-Fungible Token (NFT) yang juga bisa diperdagangkan untuk meraih keuntungan.

Games berbasis blockchain semakin hari memang semakin banyak saja. Terdapat game yang bisa dimainkan di komputer desktop, namun banyak juga game yang sudah tersedia versi mobile, yaitu untuk Android dan iOS.

Beberapa game NFT Android masih ada yang dalam tahap proses pengembangan. Sementara beberapa game lainnya sudah merilis versi Alpha dan Beta yang sudah bisa diakses oleh publik.

Karena itu, dibawah ini akan diulas rekomendasi 5 game NFT Android terbaik yang bisa menghasilkan pendapatan menggiurkan, diantaranya yaitu :

  1. Axie Infinity

Axie Infinity merupakan game NFT berbasis Ethereum yang sangat populer di dunia, terutama di negara Filipina. Game play2earn ini sangat populer dimasa pandemi karena bisa membantu banyak orang yang kehilangan mata pencahariannya. Mereka yang tidak memiliki pekerjaan, namun dengan memainkan game ini bisa mendapatkan uang hanya dari game utama ini secara full time.

Tujuan utama game ini adalah mengoleksi, meningkatkan, dan bertarung dengan monster. Baik menggunakan mode Player vs Environment (PvE) ataupun Player vs Player (PvP).

  1. Devikin

Devikin adalah game NFT yang dikembangkan oleh MoonLabs. Digame ini, pemain bisa mengoleksi karakter dan bahkan bisa menghasilkan karakter yang memang benar – benar baru untuk membuat koleksi mereka lebih kuat dan serbaguna.

Dalam game play2earn dengan mode RPG berbasis giliran ini terdapat sistem pertarungan JRPG dengan elemen Tamagotchi yang unik. Selain itu, para pemain pun bisa memperdagangkan karakter mereka di marketplace menggunakan Devicoin (DVK).

  1. Monsta Infinite

Monsta Infinite merupakan salah satu game berbasis monster yang memiliki potensi besar untuk menjadi game terpopuler. Untuk bisa berpartisipasi dalam pertarungan, para pemain harus mendapatkan 3 Monsta dari marketplace. Setiap monsta punya 6 kartu skill, 2 kartu attack, dan juga kartu defense.

  1. Crypto Shooter

Selanjutnya ada game Crypto Shooter (penembak kripto). Digame ini, pemain harus membantu Sparky untuk menyelamatkan burung milik mereka dengan cara serta memecahkan gelembung – gelembung.

Pemain bisa menjelajahi lebih dari 5 peta dan 100 level untuk bisa menyelesaikan tantangan baru. Nantinya, pemain bisa mendapatkan token SparkPoint yang bisa digunakan untuk membeli booster. Tujuannya adalah agar bisa memecahkan gelembung lebih cepat.

Game NFT Android terbaik ini sepenuhnya gratis, namun tentunya akan ada iklan yang muncul.

  1. Binemon

Binemon adalah game NFT Android yang terinspirasi dari Pokemon. Binemon mengkombinasikan beberapa elemen sekaligus termasuk collectibles, gacha, RPG, dan petualangan kedalam 1 universe.

Di game kripto ini, pemain bisa membentuk tentara dari hewan peliharaan mereka untuk kemudian bertarung dalam lingkungan PvE atau PvP. Terdapat 3 mata uang yang digunakan dalam game ini, dua diantaranya yaitu Ambrosia dan DRK. Nantinya mata uang tersebut bisa digunakan untuk membeli Mons melalui marketplace yang tersedia dalam game.

Itulah rekomendasi 5 game NFT Android terbaik yang bisa menghasilkan uang dengan jumlah menggiurkan. Kira – kira, game NFT Android terbaik mana saja yang pernah kamu coba?

By Drajad